Postingan

Menampilkan postingan dari September, 2017

Catatan Pengibaran Sang Saka Merah Putih di Air Terjun Riam Berasap

Gambar
Catatan    Pengibaran Sang Saka Merah Putih di Air Terjun Riam Berasap Riam Berasap, (EKU)  - 16 Agustus 2017 merupakan hari yang kami nantikan  untuk melakukan Ekspedisi  Garuda bersama Yayasan Intan Delima. Ekspedisi ini membawa misi mengibarkan Sang Saka Merah Putih di kawasan Taman Nasional Gunung Palung (TNGP) tepatnya di  Air Terjun Riam Berasap untuk memeriahkan  gegap gempita Hari Ulang Tahun Republik Indonesia   yang ke-72  yang jatuh pada 17 Agustus 2017. Setelah mengurus Surat Izin Masuk Kawasan (Simaksi)  dengan pihak  Balai Taman Nasional Gunung Palung (BTNGP) kami berjumlah 13 orang diizinkan untuk melakukan pengibaran Sang Saka Merah Putih  di Air Terjun Riam Berasap yang masuk dalam kawasan zona pemanfaatan tersebut. Beruntung kali ini kami ditemani oleh lima orang anggota Kepolisian Resort Kayong Utara yang juga ingin ikut berpatisipasi merayakan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia dengan mengibarkan Sang Saka Merah Putih ditempat yang tidak biasanya yaitu d